Rekomendasi Laptop Pelajar Murah Anti Lemot!
7 Rekomendasi Laptop Pelajar Murah di bawah 10 juta! Pasti Terbaik!
Kenapa Pelajar Butuh Laptop yang Pas ?
Rekomendasi laptop pelajar murah sangat kalian butuhkan apalagi sebagai seorang pelajar, laptop bukan hanya alat buat ngerjain tugas, tapi juga bisa jadi senjata utama buat belajar, riset , bahkan sampai hiburan. Tapi dengan budget yang seadanya, nyari laptop yang tepat bisa jadi PR banget. Tenang, di artikel kali ini kita bakal kasih rekomendasi laptop terbaik di bawah Rp10 juta yang cocok buat kebutuhan kalian sebagai pelajar!
Kriteria Laptop yang Cocok buat Pelajar
Sebelum masuk ke rekomendasi, penting banget buat kalian tahu dulu kira-kira apa aja sih kriteria rekomendasi laptop pelajar :
- Performa Oke : Minimal pakai prosesor Intel Core i3/AMD Ryzen 3 biar nggak gampang lemot.
- Ram Minimal 8GB : Multitasking atau buka banyak tab jadi lebih lancar.
- Penyimpanan SSD : Biar laptop kalian lebih cepat buat booting dan buka aplikasi.
- Baterai Awet : Minimal bisa tahan 6 jam buat ngerjain tugas atau kelas online.
- Layar Full HD : Supaya nyaman buat belajar, kelas, gaming, dan juga streaming.
- Harga : Harga yang aman dan nyaman jadi bikin kantong ga jebol. *harga yang tertera dibawah bisa saja berubah sewaktu-waktu*
Rekomendasi Laptop Murah di Bawah 10 Juta untuk Pelajar!
1. Acer Aspire 5 (A514-54G-32RZ)
Harga: Rp9.500.000

Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i3-1115G4
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 14” Full HD
- GPU: NVIDIA GeForce MX350
Kenapa Pilih Ini? Laptop ini udah cukup buat pelajar yang butuh performa kenceng, bisa dipakai buat editing ringan dan gaming santai.
2. ASUS VivoBook 14 (A416JA-FHD322)
Harga: Rp8.300.000

Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i3-1005G1
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 256GB SSD
- Layar: 14” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Desain stylish, ringan, dan performa cukup buat browsing, nulis tugas, dan meeting online.
3. HP 14s (FQ1032AU)
Harga: Rp7.900.000

Spesifikasi:
- Prosesor: AMD Ryzen 3 5300U
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 14” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Punya baterai awet dan performa cukup kuat buat multitasking tanpa nge-lag.
4. Lenovo IdeaPad Slim 3 (15ADA6)
Harga: Rp9.000.000

Spesifikasi:
- Prosesor: AMD Ryzen 5 5500U
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 15.6” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Layarnya lebih besar, cocok buat nonton video belajar sambil kerja multitasking.
5. Dell Inspiron 15 3511
Harga: Rp9.200.000

Spesifikasi:
- Prosesor: Intel Core i5-1135G7
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 15.6” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Laptop ini punya build quality yang solid dan nyaman buat dipakai ngetik lama.
6. MSI Modern 14 (B5M-045ID)
Harga: Rp9.600.000

Spesifikasi:
- Prosesor: AMD Ryzen 5 5500U
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 14” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Ringan dan punya desain elegan, cocok buat mahasiswa dan pelajar yang mobile.
7. Acer Swift 3 (SF314-42)
Harga: Rp9.700.000

Spesifikasi:
- Prosesor: AMD Ryzen 5 4500U
- RAM: 8GB DDR4
- Penyimpanan: 512GB SSD
- Layar: 14” Full HD
Kenapa Pilih Ini? Punya performa kencang, daya tahan baterai lama, dan desain yang tipis serta ringan.
Kesimpulan
Dari 7 laptop di atas, pilihan terbaik tergantung kebutuhan lo. Kalau pengen laptop budget friendly pelajar buat multitasking, Lenovo IdeaPad Slim 3 atau MSI Modern 14 bisa jadi pilihan. Kalau nyari yang desainnya kece dan ringan, Acer Swift 3 atau ASUS VivoBook 14 bisa dipilih. Pastikan sesuaikan dengan budget dan kebutuhan sebelum beli ya!
FAQ (Pertanyaan yang Sering Ditanyakan)
1. Laptop mana yang paling awet baterainya?
Acer Swift 3 dan HP 14s punya daya tahan baterai yang lebih lama dibandingkan yang lain.
2. Kalau buat editing ringan, pilih yang mana?
Acer Aspire 5 dengan GPU MX350 cocok buat editing ringan.
3. Laptop mana yang paling cocok buat mahasiswa desain?
MSI Modern 14 atau Lenovo IdeaPad Slim 3 bisa jadi pilihan karena punya performa lebih tinggi.
4. Apa bisa upgrade RAM dan penyimpanan di laptop-laptop ini?
Sebagian besar laptop di daftar ini bisa di-upgrade RAM dan storage-nya, tapi cek dulu spesifikasi lengkapnya sebelum beli.
Itulah rekomendasi laptop terbaik di bawah 10 juta buat pelajar! Semoga bisa membantu lo dalam memilih laptop yang pas buat belajar dan produktif. Kalau ada pertanyaan, langsung komen di bawah ya!
Baca Juga : Smartphone terbaik 2025